Pages

Resep Mudah Membuat Kroket Kentang Ala Tuti Soenardi

Resep Mudah Membuat Kroket Kentang Ala Tuti Soenardi

Resep Mudah Membuat Kroket Kentang Ala Tuti Soenardi
Untuk 8 buah
1 buah : 137 Kalori

Bahan Untuk Kulit

  • 500 gr kentang, kukus, haluskan
  • 100 ml air
  • 40 gr margarin
  • 60 gr tepung terigu
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • Tepung panir secukupnya
  • 3 putih telur
  • Minyal secukupnya, untuk menggoreng

Bahan Untuk Isi

  • 50 gr margarin
  • 50 gr tepung terigu
  • 300 ml susu cair
  • 150 gr wortel, iris kecil, rebus
  • 200 gr daging, rebus, iris kecil
  • 100 gr bawang bombai, cincang
  • 2 sdm seledri cincang
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm gula pasir

Cara membuat kroket kentang 

  1. Kulit: Rebus air dan margarin hingga meleleh. Masukan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga menjadi adonan yang kalis. Tambahkan kentang halus, bubuhi garam dan merica, sdut rata. Sisihkan.
  2. Buat Isi: Cairkan margarin, masukan tepung terigu, aduk-aduk. Tuangi susu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga menjadi adonan yang licin. Masukan bawang bombaki, wortel, daging, seledri, garam, merica dan gula, aduk rata, angkat.
  3. Bagi adonan menjadi 20p bagian, masing-masing diisi dengan adonan isi, bentuk bulat panjang.
  4. Lumuri dengan tepung panir, celup ke dalam putih telur, lalu lumuri kembali dengan tepung panir hingga rata.
  5. Panaskan minyak dalam wajan, goreng kroket dengan api sedang hingga berwarna kecoklatan dan matang. Angkat.
  6. Sajikan.
Demikian Resep Mudah Membuat Kroket Kentang Ala Tuti Soenardi, resep ini diambil dari buku 1500 Resep Masakan Sehat Untuk bayi Hingga Manula..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

copyright © . all rights reserved. designed by Color and Code

grid layout coding by helpblogger.com